Pada hari Jum’at, 1 Juli 2022, Program Studi Pendidikan Akuntansi menyelenggarakan Kuliah Umum dengan tema Tantangan dan Peluang Pendidikan IPS, Ekonomi dan Akuntansi Berbasis Difital Menyongsong Kurikulum Merdeka.
Acara dibuka oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dalam hal ini diwakili oleh Wakil Dekan III, Dr. M. Idris, M.Pd sekaligus menyaksikan penandatanganan Perjanjian Kerjasama Memorandum of Agreement antara Program Studi Pendidikan Akuntansi dan Aliansi Pendidik Akuntansi Indonesia (APRODIKSI)
Setelah penandatangan, dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Prof. Dr. H. Nugraha, SE., MSi.,Ak., CA., CPA., CFP, Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Indonesia sekaligus ketua umum dan Aliansi Pendidik Akuntansi Indonesia (APRODIKSI); menyusul sebagai pemateri kedua Prof. Dr. Guru Besar sekaligus juga Wakil Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat Kalimantan Selatan.
Penyelenggaraan kuliah umum diselenggarakan secara hybrid ini dihadiri oleh mahasiswa dan alumni baik yang hadir secara langsung atau yang melalui media zoom. Sebelum kegiatan berakhir, diadakan sessi foto bersama dengan para pemateri.